Aqiqah, apakah kambing jantan atau betina? Mana yang di Bolehkan?
Sahabat Habibaqiqah, Melaksanakan Aqiqah adalah sesuatu yang di anjurkan oleh Nabi Muhammad SAW kepada umatnya ketika memiliki buah hati atau anak yang baru lahir.
Banyak yang menanyakan apakah Aqiqah harus menggunakan kambing Jantan atau Betina? adakah dalil atau hadits yang menjelaskan perihal ini?.
Rasulullah SAW menjelaskan bahwa ketika anak baru lahir dianjurkan segera di aqiqahi dengan menyembelih kambing dan menggunduli rambut bayi. Untuk anak laki-laki disembelihkan dua ekor kambing dan untuk anak perempuan disembelihkan seekor kambing.
Sebagaimana disabdakan Rasulullah SAW;
كُلُّ غُلاَمٍ رَهِيْـنَـةٌ بِـعَـقِـيْقَتِهِ تُذْبَحُ عَـنْـهُ يَـوْمَ سَابِـعِـهِ وَيُـسَـمَّى فِيْـهِ وَيُـحْلَـقُ رَأْسُـهُ
“Setiap anak yang lahir tergadai aqiqahnya yang disembelih pada hari ketujuh, dan pada hari itu ia diberi nama dan digunduli rambutnya.”(Hadits Sahih Riwayat Ahmad, Abu Daud, Tirmidzi, Nasa’I, Ibnu Majah, Baihaqi dan Hakim).
Hukum tentang aqiqah kambing jantan ataupun betina tidak ditemukan dasar hukumnya. yang ada dan dijelaskan dalam hadits itu adalah jumlah dari kambing yang akan di sembelih saja.
Dalam sebuah riwayat Hadits dijelaskan:
أَنَّ رَسُولَ اَللَّهِ صلى الله عليه وسلم أَمْرَهُمْ أَنْ يُعَقَّ عَنْ اَلْغُلَامِ شَاتَانِ مُكَافِئَتَانِ, وَعَنْ اَلْجَارِيَةِ شَاةٌ
“Rasulullah Shallallaahu ‘alaihi wa Sallam memerintahkan mereka agar beraqiqah dua ekor kambing yang sepadan (umur dan besarnya) untuk bayi laki-laki dan seekor kambing untuk bayi perempuan.” (HR. Abu Daud)
Jadi, untuk urusan aqiqah ini tidak ada anjuran untuk menggunakan kambing jantan saja. yang di tegaskan dan dianjurkan sejauh ini mengenai jumlah kambingnya saja ya bunda.. ^.^
Jangan lupa untuk meng-aqiqah-kan anak Bunda ya.
Bunda sibuk? sehingga belum punya waktu untuk mengurus aqiqah? serahkan saja kepada kami, Jasa Aqiqah terbaik dan Amanah serta telah memiliki sertifikasi Halal MUI.
segera hubungi Customer Service kami ya bund. ^_^